Jumat, 06 Mei 2016

MENGAPA REZEKI DI SUANG HARI TERLEPAS

Assalamu’alaikum Wr, Wb.
Apakah Anda pernah mengalami bahwa “sesuatu” sebenarnya sudah di tangan Anda, tetapi secara tiba-tiba (tanpa Anda duga) ia terlepas begitu saja..? Teman saya pernah bercerita bahwa ia pernah mendapat sebuah proyek.  Keuntungan bersih yang ia dapat adalah 1 milyar rupiah lebih, dan menurutnya 99,99% uang itu telah ia “pegang”.

Namun, singkat cerita uang itu terlepas begitu saja karena ada masalah serius pada perusahan yang memberi proyek tersebut. Kemudian dengan sangat menyesal ia mengatakan, “Itu bukan rezeki saya.”

Yup, itu jawaban yang cerdas, sebenarnya. Karena rezeki, sebagaimana kita tahu, adalah hak prerogative Allah.

Namun, sebentar dulu sobat, ada hal-hal yang terlepas dari anda itu dikarenakan kesalahan, keteledoran, dan ketidak mengertian anda.

Maksudnya..???

Begini, saya ingin membuat sebuah ilustrasi:
Anda sedang membuat dan mengajukan sebuah proposal permintaan dana untuk pembangunan masjid, misalnya. Nah, proposal itu langsung anda tujukan pada Bapak Presiden.  anda tahu gak apa yang dilakukan Bapak Presiden..? Sangat besar kemungkinan beliau akan memanggil paling sedikit TIGA MENTERI terkait.
-Pertama, Menteri Dalam Negeri.
-Kedua, Menteri Agama.
-Ketiga, Menteri PU.

Begini kira-kira dialognya:
- Presiden : Ini identitas yang membuat proposal valid Atau bohongan…?
- Menteri Dalam Negeri : Valid, Pak. Data-datanya telah ada di kementrian kami. Reputasinya Oke dan orangnya terkenal jujur.

- Presiden : Apa perlu masjid di daerah ini segera di bangun..?.
- Menteri Agama  : Sangat mendesak, Pak. Warga disana tak memiliki masjid, sehingga banyak yang tidak jamaah saat waktu sholat tiba.

-Presiden : Alokasi dananya ada..?
- Menteri PU : Ada pak.

-Presiden : Ok segera dibangun secepat mungkin.
Dengan kata lain: PROPOSAL ANDA DITERIMA!.

Dialog diatas bisa terjadi sebaliknya. Saat Pak Presiden menanyakan pertanyaan pertama, “ identitas yang membuat proposal ini, valid Atau bohongan..?".

Pak Mendagri dengan semangatnya menjawab,”Wah, parah pak Presiden! Seluruh data pembuat proposal ini palsu. Orang ini sangat terkenal dengan kelicikan dan kebohongan. Orang ini tidak bisa di percaya pak!”.

Presiden itu amat percaya pada para pembantunya, dalam hal ini Menteri. Apa yang dikatakan para menterinya kemungkinan besar akan di setujui oleh Pak Presiden.  Jadi dalam hal ini PROPOSAL ANDA berpeluang besar DI TOLAK! Hanya karena info yang diberikan Mendagri tentang kelicikan dan kebohongan Anda.

Lantas, apa hubungannya ngobrol tentang proposal dengan topik pembahasan ini..?, Sabar,, Sabar.

Begini sobat, Hubungan antara Menteri dan Presiden, mirip seperti hubungan antara Malaikat dan Tuhan. Tugas Menteri adalah menyampaikan laporan, melaksanakan tugas dan ujung-ujungnya memberikan rekomendasi kepada Presiden. Nah, tugas Malaikat pun sama. Mereka (para malaikat) selalu menyampaikan laporan secara detail kepada Tuhan, melaksanakan tugas yang diberikan Tuhan padanya dan ujung-ujungnya memberi rekomendasi, ini baik dan itu tidak baik, kepada Tuhan. Saya sedang berbicara tentang tugas rekomendasi/saran yang diemban para Malaikat.

Terus apa hubungannya..???
Saat anda membuat proposal kepada Tuhan (BERDOA), apakah doa anda itu di dengar Malaikat..? PASTI. Tugas mereka (para Malaikat) bukan hanya mendengar tapi juga melihat dan memata-matai gerak gerik Anda, sekecil apapun!. Mereka sangat tahu proposal (doa) anda itu bohongan atau tidak. Kredibilitas dan integritas anda sebenarnya telah tersiar di kalangan para Malaikat.

Jadi dikalangan para Malaikat anda ngetop dan dikenal gak..?, Ngetop dan dikenal karena kebaikan atau keburukan...?, Anda kredibel gak..? Anda punya integritas gak...?.

Kalau anda dikenal (dikalangan para Malaikat) adalah orang yang banyak berbuat baik, di JAMIN PROPOSAL ANDA DITERIMA, karena para Malaikat itu akan memberi rekomendasi positif pada Tuhan. Sebaliknya PROPOSAL ANDA DIJAMIN DI TOLAK! Bila anda sudah ngetop dengan keburukan. Anda tidak mendapat rekomendasi positif dari para malaikat, meski tentu hak prerogative semuanya berpulang pada Tuhan. Kalau PROPOSAL ANDA DITERIMA padahal Anda berbuat keburukan, maka kemungkinan besar TUHAN SEDANG MEMBIARKAN ANDA.

Sebelum saya uraikan lebih lanjut, ada baiknya kita simak hadist ini:
“Apabila Allah kasih pada seorang hamba, maka dipanggil Jibril dan diberitahu padanya bahwa Allah telah kasih pada Fulan, maka kasihlah engkau padanya. Kemudian disiarkan pada seluruh penduduk langit: sesungguhnya Allah kasih pada Fulan, maka kasihlah kamu sekalian padanya, dan setelah dikasihi oleh seluruh penduduk langit, maka diberinya kesuksesan/dikasihi oleh penduduk bumi". (HR. Bukhari, Muslim).

Dalam riwayat Muslim ada tambahan: Demikian pula jika Allah membenci pada seorang hamba, dipanggil dan diberitahu pada Jibril bahwa Allah membenci Fulan, kemudian disiarkan pada seluruh penduduk langit bahwa Allah membenci pada Fulan, maka bencilah kamu kepadanya kemudian dibenci pula oleh penduduk bumi.

Allah itu sebenarnya sudah tahu apa yang kita lakukan, sedetail mungkin. Tanpa laporan dan rekomendasi para Malaikat pun tak masalah. Tapi begitulah Allah memberi fungsi dan tugas pada masing-masing makhluknya.

Oke kita lanjut pembahasannya.
Lihat pada hadist diatas, infomasi tentang anda sudah ada, dan sudah disebarluaskan, info baik maupun buruk. Nah ini Intinya, ini yang akan saya jelaskan lebih lanjut. APA YANG ANDA LAKUKAN DIMALAM HARI SAMPAI SUBUH apakah benar-benar sangat menentukan, yakni menentukan apapun tentang Anda.

Mengapa..? Karena inilah saat-saat, detik-detik dimana informasi disebarluaskan ke seluruh penjuru dan ke seluruh penduduk langit.

Simak 2 hadist ini:
“Seorang hamba menjadi sangat dekat kepada Allah pada larut malam, oleh karenanya jika kamu mampu berzikir (sholat) pada saat tersebut, lakukanlah” (HR. Abu Daud dan At-Tirmidzi).

“Tuhan kita amat bangga dan sayang kepada 2 orang. Pertama, orang yang meninggalkan tempat tidur dan selimutnya untuk mendirikan sholat malam (tahajud), Kedua, orang yang berperang di jalan Allah sementara teman-temannya lari dari medan perang…” (HR Ahmad).

Lihat! Allah sangat dekat, sekaligus bangga dan sayang dengan orang yang melakukan sholat malam (tahajud)  dan coba lihat hadits sebelumnya, bagaimana kalau Allah itu sayang kepada seseorang..?.

YUP, ANDA BENAR!!! INFORMASI BAHWA ALLAH SAYANG PADA ANDA DISEBAR LUASKAN KE SELURUH PENDUDUK LANGIT. DAN SERENTAK SEMUANYA JUGA AKAN IKUT SAYANG PADA ANDA!!!

Satu lagi hadist tentang tahajud:
“Sahabat bertanya: ”Ya Rosululloh, malam apakah yang paling didengar..?” Rosul SAW menjawab:” tengah malam terakhir(sepertiga malam terakhir), maka sholatlah sebanyak yang engkau inginkan. Sesungguhnya sholat di waktu tersebut  disaksikan dan didengarkan oleh Allah” (HR. Abu Daud).

Jadi kalau anda lakukan Shalat Tahajud paling sedikit yang anda dapatkan dari Allah adalah:
-Kedekatan Allah
-Kebanggaan Allah
-Kasih sayang Allah
-Penyaksian Allah.

Setelah malam tahajud berakhir, datanglah waktu subuh, dan coba Anda simak informasi berharga ini, .informasi ini bukan datang dari makhluk, tapi yang punya seluruh makhluk seantero jagad ini yakni Allah SWT. Begini firmannya:

“…dan laksanakanlah sholat subuh. Sungguh, sholat subuh itu disaksikan oleh para malaikat.” (QS. Al-isra[17]:78).

Penggunakan kata “inna” dalam kalimat awal (coba cek ayat Qur’annya), bermakna PENEKANAN MAKNA. Bagi yang belajar bahasa arab tahu betul bahwa penggunaan “inna” menunjukkan hal yang benar-benar atau tidak main-main.

Jadi, seolah-olah Allah ingin katakan dengan bahasa bebas, “ Hey, Anda tuh sholat subuh! Jangan Tidur! Jangan Lakukan Aktivitas Apapun! Karena sungguh atau benar-benar terjadi bahwa SELURUH MALAIKAT itu akan berkumpul pada waktu subuh dan menyaksikan sholat subuh Anda.”

Dalam beberapa hadist disebutkan seluruh Malaikat turut MENDOAKAN siapa saja yang sholat subuh saat itu. Ya, mendoakan. Ini kata lain dari rekomendasi, bukan.?.

Saya hanya ingin katakan bahwa bila anda ingin mendapat rekomendasi positif dari SELURUH MALAIKAT, maka sholat subuh lah!, Jadi kalau anda lakukan Sholat Subuh paling sedikit yang anda dapatkan dari Malaikat adalah:
-Penyaksian Malaikat
-Doa Malaikat.

LENGKAPLAH SUDAH SOBAT he..he… SANGAT LENGKAP!!!
Coba sobat, nikmat gak tuh.

ALLAH DAN PARA MALAIKATNYA MENDUKUNG ANDA 100%, mirip seperti PAK PRESIDEN DAN PARA MENTERINYA 100% MENDUKUNG ANDA!!!, PROPOSAL ANDA DITERIMA??? Of course, ONE HUNDRED PERCENT!!!, Dukungan sudah Anda dapatkan.

Namun kalau anda perhatihan Qur’an dan hadist yang dipapar sebelumnya, ada pertanyaan, KAPAN SIH DUKUNGAN ITU DIBERIKAN..?

Pagi hari..? Tidak!
Siang hari..? Tidak
Sore hari? Tidak
Tetapi, MALAM HARI.

Karena hal ini sangat penting, amat sungguh penting, saya ulangi lagi:
SUNGGUH! SELURUH DAN SEMUA DUKUNGAN DITENTUKAN PADA MALAM HARI. 
Saat anda tak mendapat dukungan dari Allah dan para malaikatnya, di MALAM HARI, maka sisa hari anda benar-benar akan “Bermasalah”.

Kalau anda perhatikan seluruh kisah yang dimuat dalam Al-Qur’an, seluruh kejadian-kejadian penting, maha dahsyat, termasuk juga azab yang Allah turunkan pada suatu kaum TERJADINYA DIMALAM HARI (mohon dikoreksi, kalau ada info lain). Jangan sekali-kali anggap remeh hal ini, karena ini menyangkut diri dan nasib Anda.

Namun mengapa MALAM HARI..?
Saya tidak bisa membahas apa sesungguhnya yang terjadi di malam hari, Kembali pada pertanyaan awal pembahasan ini, “Mengapa rezeki anda di siang hari terlepas”??

Terlepas itu tidak hanya bermakna memang benar-benar lepas, meski sudah “ditangan”. Tapi terlepas juga bermakna anda mendapat keburukan.

OKE lantas mengapa bisa terlepas..??.

Jawabannya:
Karena anda mengabaikan MALAM. Anda akan banyak “Bermasalah” disiang hari karena Anda TIDAK PEDULI atau CUEK dengan MALAM HARI.

Ingat sekali lagi bahwa Allah itu menyebarkan rasa bangga, sayang, cinta, dan kedekatan dengan anda itu pada MALAM HARI. Malaikat akan mendoakan, memberi rekomendasi positif tentang Anda kepada Allah, itu juga terjadi di MALAM HARI. Bila Anda abaikan malam hari, trus gimana cara anda mendapatkan kebanggaan, rasa sayang, cinta dan kedekatan Allah..? Bagaimana caranya anda mendapat doa dan rekomendasi positif dari para malaikat..? Di siang hari, kah? TIDAK! Anda tidak dapatkan fasilitas itu disiang hari.

Jadi kalau anda tidak dibanggakan, disayang, dicintai, Anda tidak dekat dengan Allah dan tidak di doakan para malaikat hanya karena anda cuek di malam hari, BUKANKAH INI MASALAH SANGAT SERIUS...? Kata kasarnya Allah dan para malaikatnya TIDAK PEDULI dengan Anda.

Oke, Lantas MALAM HARI anda isi dengan apa nih biar anda bisa dapat fasilitas diatas..? Nongkrong..?, ke Diskotik..?, Melamun..?, Nonton MU vs Madrid...?, Mungkinkah..???.

TIDAK!!!, Tetapi Anda HARUS Shalat Tahajud dan sholat subuh, tidak lebih dan tidak kurang. That’s all.

Bagaimana kalau anda mulai atau start berdoa, bermohon (mengajukan proposal) di pagi, atau siang hari, dimana sang mentari telah hadir, YAH, YOU ARE LATE, ANDA TELAT.

Pertemuannya sudah bubar! Ingat bahwa pertemuan maha dahsyat saat Subuh dan fasilitas ekslusif pada Malam Hari TIDAK PERNAH AKAN ANDA TEMUKAN DI SIANG HARI.

Saya mengulanginya kembali: FASILITAS DI MALAM HARI TIDAK AKAN PERNAH ANDA JUMPAI SAAT MENTARI TELAH MENYAPA ANDA.

Jadi KESIMPULAN akhirnya. Ada 2 hal pokok mengapa rezeki anda terlepas di siang hari..?,
1. Anda GAGAL mendapat rekomendasi positif dari para Malaikat (KARENA TIDAK SUBUH).
2. Anda MENGABAIKAN MALAM hari (KARENA TIDAK TAHAJUD).

Oleh karena itu mari kita merutinkan shalat tahajud agar segala apa yang kita hajatkan kepada Allah mendapatkan keridhaan darinya.


Semoga bermanfaat.
Wassalamu’alaikum Wr,Wb.

0 komentar:

Posting Komentar