Senin, 09 Januari 2023

Tawasul Saat Tubuh Kram

TAWASSUL INI DI AMALKAN OLEH PARA SAHABAT RASULULLAH SAW SAAT MENGALAMI KRAM ATAU KESEMUTAN PADA SALAH SATU ANGGOTA TUBUHNYA

tawasul saat kram pada kaki atau kesemutan

Saat bangun tidur, apakah pernah kita tak mampu menggerakkan Anggota Tubuh kita...?? Atau tiba-tiba mengalami Kesemutan pada Tangan atau Kaki di tengah asyik berbincang dengan para Sahabat..? 

Pada saat itu kita di Anjurkan untuk Bertawassul Kepada Rasulullah Saw, Lafadz yang bisa dibaca antara lain adalah:

يَا مُحَمَّدُ (صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ)
Ya Muhammad, Shallallaahu alaihi wasallam.

Artinya :
Wahai Junjungan kami, Muhammad Shallallaahu alaihi wasallam.

Tawassul ini di Amalkan oleh para Sahabat Rasulullah Saw saat mengalami Kram atau Kesemutan pada salah satu anggota Tubuhnya. Inilah salah satu Keistimewaan Tawassul Kepada Nabi Saw sebagai riwayat berikut ini:

روينا في كتاب ابن السني عن الهيثم بن حنش قال : "كنا عند عبد الله بن عمر رضي الله عنهما فخدرت رجله ، فقال له رجل : اذكر أحب الناس إليك ، فقال : يا محمد (صلى الله عليه وسلم) ، فكأنما نشط من عقال"

Artinya :
"Diriwayatkan kepada kami di Kitab Ibnu Sunni dari Al-Haitsam bin Hanasy, ia berkata, ‘'Ketika kami berada di dekat Abdullah bin Umar Ra, lalu ia merasa Kakinya tak dapat digerakkan, seseorang menganjurkan, "Sebutlah Nama orang yang paling kau Cintai", Ibnu Umar Ra menyebut, "Ya Muhammad (Shallalahu Alaihi Wa Sallam).’ Lalu ia merasa seperti bebas dari belenggu". (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, Kairo, Darul Hadits, 2003 M/1424 H, halaman : 287).

Selain Ibnu Umar Ra, Tawasul saat Kaki Kesemutan atau Kram juga di Amalkan oleh sahabat Ibnu Abbas Ra. Keduanya merupakan Sahabat terkemuka Rasulullah Saw dalam bidang Agama, sebagai riwayat berikut ini :

وروينا فيه عن مجاهد قال : "خدرت رجل رجل عند ابن عباس، فقال ابن عباس رضي الله عنهما : اذكر أحب الناس إليك ، فقال : محمد (صلى الله عليه وسلم) فذهب خدره

Artinya, “Diriwayatkan kepada kami di Kitab Ibnu Sunni dari Mujahid, ia menceritakan bahwa suatu hari seseorang mengeluhkan Kakinya yang Kram atau Kesemutan di dekat Ibnu Abbas Ra. Ibnu Abbas  lalu menganjurkan, "Sebutlah Nama orang yang paling kau Cintai.’ Orang tersebut  lalu Menyebut, "Ya Muhammad (Shallalahu Alaihi Wa Sallam)'’, lalu lenyap Kesemutan atau Kram pada Kakinya". (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, Kairo, Darul Hadits, 2003 M/1424 H, halaman : 287).

Oleh karena itu, kita dianjurkan sedapat mungkin Bertawassul Kepada Rasulullah Saw atau banyak Membaca Shalawat Nabi Saw disela-sela perbincangan kita dengan siapapun. 

Selain Bernilai Ibadah, Tawassul dan Membaca Shalawat Nabi juga Menyimpan Keistimewaan yang Bermanfaat untuk Jiwa Raga kita.

اللهم صل علی سیدنا محمد وعل علی سیدنا محمد

0 komentar:

Posting Komentar